Menambahkan gambar ke video akan menjadikan video lebih menarik. Apalagi gambar yang dimasukan berkaitan dengan video yang sedang dijalankan. Namun, tidak semua orang bisa menambahkan gambar atau foto ke video karena berbagai alasan. Salah satu alasan yang paling banyak dijumpai karena kurang memahami cara menggunakan aplikasi atau software editing.
Jangan khawatir, meskipun kamu belum ahli dalam menggunakan software editing. Namun ada beberapa cara yang bisa dilakukan jika hanya sekedar menambahkan gambar ke video. Cara ini juga terbilang sangat mudah, karena tidak perlu menggunakan software atau aplikasi editing. Melainkan menggunakan website yang menyediakan editing video secara online.
Baca Juga: Cara Menggabungkan Audio & Video secara Online
Nah, bagi kamu yang penasaran, berikut adalah langkah-langkah dalam menambahkan gambar atau foto ke video secara online.
Cara Menambahkan Gambar ke Video Secara Online
1. Pertama, buka salah satu browser yang biasa kamu gunakan, seperti Uc Browser, Opera Mini, google Chrome dan sebagainya. Kemudian buka situs Kapwing (https://www.kapwing.com/).
2. Apabila sudah mengunjungi situs tersebut, Sign In terlebih dahulu menggunakan akun Facebook atau Google. Untuk posisi Sign In berada di pojok kanan atas layar.
3. Jika berhasil login, pilih New Project untuk mulai mengedit video.
4. Pilih Use a specific tool untuk memilih tools dalam memasukan gambar ke video.
5. Dibagian Tools, silahkan pilih Add Image to Video.
6. Klik Get Started.
7. Upload video yang ingin kamu tambahkan gambar.
8. Selanjutnya kamu akan masuk di tab Editing. Pilih tambahkan Images dan masukan gambar atau foto yang ingin ditambahkan ke video.
9. Silahkan atur posisi gambar yang ingin kamu tempatkan di video.
10. Setelah selesai menambahkan gambar ke video, kemudian pilih Publish.
11. Pilih tombol Download untuk menyimpan video tersebut.
12. Selesai.
Cara tersebut bisa kamu lakukan juga di ponsel Android atau IOS, namun lebih disarankan menggunakan PC atau laptop karena akan memudahkan dalam mengedit video.
Baca Juga:
- 2 Cara Melihat Hasil Google Form dengan Mudah
- 2 Cara Share Link Google Drive di Android & PC
- 4 Cara Download Video di Line 100% Berhasil
Itulah Cara Menambahkan Gambar ke Video Secara Online. Semoga tutorial ini bisa bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.